Belajar adalah suatu kebutuhan manusia, jadi wajar saja apapun yang kita lakukan akan kita pelajari baik buruknya. Disini saya akan sedikit memberikan anda tips agar belajar lebih mudah dan efektif, ya agar anda lebih mudah memahami sebuah materi, kususnya saat ujian atau pun saat ulangan... :D eh iya ingat setiap manusia berbeda sehingga belajar yang paling efektif itu belajar yang menurut anda paling cocok dengan anda.

1. Belajar itu memahami bukan sekedar menghapal

Yahhh kata pertama ini sering kali diucapkan, banyak orang berkata belajar itu di pahami bukan di hapal, tapi kita kebanyakan menghapal di bandingkan memahami, mulai detik ini belajarlah memahami bukan menghapal karena jika anda sudah memahami sebuah materi maka anda akan mudah menghapalnya.

2. Membaca adalah kunci belajar

ini adalah suatuhal yang wajib anda lakukan, anda harus membaca, bahkan nabi pun pertama-tama disuruh membaca oleh malaikat, apa lagi kita yang manusia biasa, :D ingat bacalah sebelum belajar, maksudnya bacalah pelajaran yang akan kamu pelajari, sebelum guru menjelaskan pelajaran tersebut setidaknya kamu sudah tahu tetang materi tersebut, selain kamu lebih memahmi kamu juga akan mendapatkan nilai plus, karena dimata guru kamu terlihat lebih pandai.

3. Mencatat pokok-pokok pelajaran

Mencatat!!! kunci agar kita selalu ingat ialah mencatat apa yang akan kita pelajari, tapi jangan panjang-panjang, tapi catatlah hal-hal yang penting-penting saja atau yang pokok-pokoknya saja. ingat ilmu itu diikat agar tidak lepas dan ikatnya itu dengan cara mencatat.

4. Hapalkan kata-kata kunci

ya walupun anda harus lebih memahami materi yang akan anda pelajari tapi jika dibutuhkan menghapal ya anda harus bisa juga, tapi bukan menghapal dari awal samapi akhir, tapi hapallah kata kuncinya,  Misal, kata kunci untuk nama-nama warna pelangi adalah MEJIKUHIBINIU, artinya merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila dan ungu.

5. Pilih waktu belajar yang tepat

yah,... setiap orang memiliki waktu belajar yang tepat berbeda-beda, tapi biasanya banyak juga orang waktu yang tepat untuk seseorang belajar ialah disaaat tubuh sedang segar-segarnya biasanya subuh atau pagi hari. dan usahkan waktu yang tepat itu , tepat juga suasana hati anda, jika sedang tidak mood ya mendingan di hentikan.

6. Bangun suasana belajar yang nyaman

buatlah suasana belajar yang nyaman menurut anda, karena kenyamanan belajar itu tergantung orangnya, alias setiap orang tidak sama. jadi buatlah suasa belajar nyaman seperti mendengarkan musik, meliaht pemandangan, dan masih banyak lagi yang lainnya.

7. Bentuk Kelompok Belajar

jika anda tidak bisa belajar sendirian atau anda banyak kesulitan dalam belajar ada baiknya anda belajar dengan kelompok, alias rame-rame, tapi jangan terlalu banyak juga dalam anggota belajar, karena jika terlalu banyak akan membut belajar menjadi tidak efektif.

8. Latih sendiri kemampuan kita

Berlatih bro, jangan hanya mencoba pelajaran saat disuruh guru, tapi walupun tiada yang menyuruh anda untuk mengerjakan tugas-tugas, anda harus kerjakan sendiri tanpa harus di beri perintah oleh guru atau oranglain, terus coba sampai anda bisa.

9. Kembangkan materi yang sudah dipelajari

kembangkan pola pikir anda, maksudnya anda juga harus berpikir keritis, maksudnya jangan terlalu percaya dengan satu hal, apa lagi jika materi itu anda dapatkan dari internet, anda harus banyak membaca sumber-sumber lainnya, dan cobalah berpikir seperti ilmuan, di mana mereka akan terus mengembangkan dari materi yang sudah ada.

10. Sediakan waktu untuk istirahat

uppshhh,,, jangan terlalu banyak belajar juga, terlalu banyak belajar juga bukan berati anda akan semakin pintar, tapi berilah jeda kepada otak dan tubuh kita untuk beristirahat.

oke itu saja yang dapat saya berikan lebih kurangnya saya mohon maaf, ingat  tujuan dari kita belajar adalah memahami suatuhal dan memperoleh banyak ilmu, dan jangan jadikan Nilai sebagai targetan utama anda.
terimakasih.
Next
This is the most recent post.
Previous
Older Post

0 comments:

Post a Comment

Mohon maaf bila terdapat banyak kesalahan dalam penulisan, saran dan keritikan yang mendukung sangat saya nantikan dan semoga tulisan ini dapat bermanfaat. Terima Kasih.

 
Top